Cinema XXI Catatkan Laba Rp154 Miliar di Triwulan I-2024

Posted by: Tags:

JAKARTA, zonabisnis.id – PT Nusantara Sejahtera Raya Tbk (Cinema XXI, kode saham: CNMA) mencatatkan laba bersih sebanyak Rp154 miliar sepanjang Januari hingga Maret 2024.

Angka ini mengalami kenaikan sebesar 701,7 persen year-on-year (yoy) dibandingkan laba bersih perseroan pada kuartal I 2023.

Menurut Direktur Utama Cinema XXI, Suryo Suherman, di Jakarta, Selasa (30/4/2024), sejalan dengan peningkatan laba bersih tersebut, pendapatan perusahaan pada triwulan I tahun ini juga naik menjadi Rp1,3 triliun dari periode yang sama pada tahun sebelumnya, atau tumbuh 47,6 persen yoy.

“Pendapatan dari penjualan tiket bioskop masih menjadi kontributor paling besar, yakni mencapai 63,4 persen terhadap total pendapatan, diikuti oleh pendapatan dari lini bisnis makanan dan minuman (F&B) yang berkontribusi sebesar 33 persen,” katanya.

Baca juga:

Peningkatan pendapatan tersebut pun menghasilkan peningkatan EBITDA sebesar 107,2 persen atau sebesar Rp382,5 miliar.

Menurutnya, kinerja positif tersebut didukung oleh konten film yang menarik, inovasi dalam sektor F&B, serta pemilihan lokasi bioskop yang tepat dalam ekspansi usaha.

Suryo menuturkan bahwa sepanjang tiga bulan pertama tahun ini, Cinema XXI telah membuka empat lokasi bioskop baru dan menambah 19 layar baru, sehingga sampai akhir Maret 2024, Cinema XXI mengoperasikan 244 bioskop dengan total 1.301 layar di 61 kota/kabupaten di seluruh Indonesia.

“Kami menargetkan penambahan sekitar 100 layar baru pada tahun 2024 yang tersebar di berbagai kota dan kabupaten di seluruh Indonesia,” katanya.

Penulis: Joko | Editor: Nurwiyanto | Foto: istimewa

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses