Semen Baturaja Catatkan Volume Penjualan Sebanyak 928.600 Ton

PALEMBANG, zonabisnis.id – PT Semen Baturaja Tbk (SMBR), anak usaha dari PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR), mencatatkan volume penjualan semen sebanyak 928.600 ton.

Angka ini mengalami kenaikan sebesar 5% pada semester I 2024 dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar 888.200 ton.

Menurut Vice President of Corporate Secretary SMBR, Hari Liandu, pendapatan SMBR selama semester I 2024 tercatat sebesar Rp835,1 miliar, masih relatif stabil dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Sementara itu, beban usaha tercatat turun 17% dan beban keuangan juga ikut turun sebesar 21% dibandingkan dengan semester I 2023.

Menurutnya, dinamika kondisi pasar semen masih mengalami kontraksi dan oversupply yang menjadi tantangan kinerja industri semen pada semester ini.

Baca juga:

Ia menambahkan, berdasarkan data Asosiasi Semen Indonesia (ASI) untuk periode Juni 2024, permintaan pasar domestik mengalami penurunan sebesar 0,2% year on year (yoy), terutama pada segmen semen kantong.

“Meski demikian, SMBR mampu meningkatkan volume penjualan dan pendapatan di segmen curah serta diversifikasi produk,” ungkap Hari dalam keterangan pers, Kamis (1/8/2024).

Hari menambahkan bahwa SMBR tetap optimistis dalam mempertahankan kinerja yang solid dengan meningkatkan nilai tambah dan keunggulan kompetitif.

Perusahaan, lanjutnya, terus menjalankan langkah-langkah cost leadership melalui penerapan operational excellence di berbagai bidang. Kami meningkatkan performa peralatan, mengoptimalkan supply chain, dan berkontribusi dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB).

“Selain itu, kami juga fokus pada peningkatan pendapatan lainnya dan memperkuat sinergi dengan SIG selaku induk usaha,” jelas Hari.

Penulis: R-14 | Editor: Nurwiyanto | Foto: istimewa

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses